KHOIRUNNISA, 2018.03.0876 (2023) Fenomena Perceraian dalam Pernikahan Siri (Studi Kasus Pada Masyarakat Kecamatan Sungai Kakap Kalimantan Barat). Fenomena Perceraian dalam Pernikahan Siri (Studi Kasus Pada Masyarakat Kecamatan Sungai Kakap Kalimantan Barat).
COVER - KHOIRUNNISA.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstrak
Perceraian merupakan suatu perkara yang mubah yang tidak disukai oleh Allah. Pada
prinsipnya Islam tidak memberikan peluang untuk terjadinya perceraian kecuali dalam keadaan
darurat, sehingga perceraian juga bisa menjadi solusi apabila beban yang di hadapi pasangan
sudah tidak bisa dibendung lagi. Di antara fenomena yang terjadi dalam masalah ini adalah
perceraian dalam pernikahan siri, fenomena ini sering terjadi pada masyarakat kecamatan
Sungai Kakap Kalimantan Barat di antara faktor yang melatar belakangi hal ini di kecamatan
Sungai Kakap Kalimantan Barat yaitu mulai dari faktor ekonomi, faktor kurangnya harmonisasi
dalam keluarga, krisis akhlak, kekerasan dalam rumah tangga, tidak ada tanggung jawab, pihak
ketiga (perselingkuhan). Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian lapangan (field research)
di mana penelitian ini dilakukan langsung di lokasi yang bersangkutan, yakni dengan cara
menggali data dengan metode wawancara dengan nara sumber utama atau orang-orang yang
terlibat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana praktik pernikahan siri pada
masyarakat kecamatan Sungai Kakap Kalimantan Barat dan perceraian yang terjadi dalam
pernikahan tersebut. hasil penelitian ini yaitu, pertama; praktik pernikahan siri yang dilakukan
dengan mendatangkan saksi, penghulu, dan hanya mengundang kerabat terdekat, kedua;
mengetahui penyebab perceraian pada pernikahan siri yang telah disebutkan.
Kata kunci: fenomena, perceraian, pernikahan siri
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | HKI Hukum Keluarga Islam 297.4 Fikih > 297.43 Hukum Perkawinan (Munakahat) |
Divisions: | Prodi Hukum Keluarga Islam |
Depositing User: | Aprida Nasution |
Date Deposited: | 17 Feb 2024 06:54 |
Last Modified: | 17 Feb 2024 06:54 |
URI: | http://repository.stdiis.net/id/eprint/502 |