Efektivitas Materi " Kapan Waktu yang Tepat untuk Menikah?" Terhadap Siswa/i SMKN 2 Jember dalam Menentukan Waktu untuk Menikah

Muhammad Nicko Anggra Buwono, 2018.03.1011 (2024) Efektivitas Materi " Kapan Waktu yang Tepat untuk Menikah?" Terhadap Siswa/i SMKN 2 Jember dalam Menentukan Waktu untuk Menikah.

[thumbnail of Muhammad Nicko Anggra Buwono.pdf] Text
Muhammad Nicko Anggra Buwono.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas dari materi penyuluhan
pranikah "Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Menikah?" terhadap siswa-siswi kelas X
SMKN 2 Jember dalam menentukan waktu untuk menikah. Jenis penelitian yang
digunakan adalah penelitian kuantitatif yang disertai dengan metode penelitian
eksperimen dengan one group pretest-posttest design dan uji analisis paired sample t-
test. Para peserta penyuluhan pada awalnya diberikan pretest berupa angket atau
kuesioner, yang kemudian diiringi dengan penyuluhan materi. Setelah materi selesai
diberikan, para peserta diberikan lagi sebuah posttest untuk menguji efektivitas materi
yang disampaikan. Penelitian ini diadakan untuk meminimalisir pernikahan-pernikahan
yang gagal dikarenakan minimnya pengetahuan para calon pengantin tentang kesiapan
diri untuk sebuah pernikahan. Hal ini mengingat masih tingginya angka perceraian di
Kabupaten Jember.

Item Type: Article
Subjects: 297.4 Fikih > 297.43 Hukum Perkawinan (Munakahat)
Divisions: Prodi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Agus Windri
Date Deposited: 06 Feb 2024 01:20
Last Modified: 06 Feb 2024 01:20
URI: http://repository.stdiis.net/id/eprint/449

Actions (login required)

View Item
View Item